16 April 2020

Loreal UV Perfect Transparent SPF 50+ PA++++ Review

review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin

Loreal UV Perfect Advanced UV Protection (Transparent) SPF 50+ PA++++

Niatku buat coba sunscreen-nya Loreal selalau urung karena stok sunscreen lain yang belum habis. Tapi begitu lihat ada diskon 50% di Sociolla aku langsung beli hahaha. Apalagi waktu itu Sociolla lagi ngadain promo gratis ongkir. Kapan lagi yhaa kan?


Alasanku kenapa milih varian ini adalah karena review-nya yang bilang bahwa suncreen ini cocok untuk tipe kulit kering, which is my skin type! Yaudah deh, nggak pikir panjang aku langsung bayar barangnya.


review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin

Loreal Transparent Sunscreen diklaim punya 5 keunggulan, yaitu:

  • ADVANCED ANTI-UV: Filter Mexoryl SX/XL diperkaya dengan filter long UV-A memberikan perlindungan photo-stable broad spectrum untuk kulit.
  • ANTI-ADHESION: Detoxyl yang membantu agar debu carbon nggak menempel di kulit.
  • ANTI-OXIDANT: Mengandung antioksidan kompleks yang melindungi kulit dari radikal bebas.
  • ANTI-SKIN DARKERING: Teksturnya menyatu dengan kulit sehingga kulit tampak lebih cerah dan transparan.
  • ULTRA MILKY TEXTURE: Mudah diaplikasikan, cepat terserap tanpa meninggalkan residu putih dan membuat kulit terasa lembut.

review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin

Loreal UV Perfect Transparent INGREDIENTS:

Aqua/Water, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Drometrizole Trisiloxane, Glycerin, Propylene Glycol, Dimethicone, Titanium Dioxide, Alcohol Denat, Terephthalylidene Dicamphor Sulfonic Acid, Diethylamino Hydroxybenzoyl Hexyl Benzoate, Triethanolamine, Bis-Ethylhexyloxyphenol Methoxyphenyl Triazine, Stearic Acid, Potassium Cetyl Phosphate, Ascorbyl Glucoside, Tocopherol, Sodium Cocoyl Sarcosinate, Sodium Citrate, Sodium Chloride, Phenoxyethanol, PEG-100 Stearate, Palmitic Acid, Limonene Mannitol, Xanthan Gum, Linalool, Tromethamine, Caprylyl Glycol, Alpha-Isomethylionone, Carbomer, Myristic Acid, Disodium EDTA, Cetyl Alcohol, Butylene Glycol, BHT, Butyrospermum Parkii Seedcake Extract/Shea Seedcake Extract, Vitreoscilla Ferment, Aluminum Hydroxide, Hexyl Cinnamal, Glyceryl Stearate, Parfum/Fragrance.


review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin
review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin

review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin

Sunscreen ini dikemas dalam tube plastik pipih dengan tutup ulir berwarna senada. Di bagian luar ada plastik semi-tranaparan warna biru yang membungkus tube-nya.

Mulut botolnya berdiameter kecil. Kontrol produknya mudah walau jenis plastik yang mereka pakai cenderung kaku dan tebal. Isinya 30 ml dengan PAO 12 bulan.

review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin

Setelah baca review yang bilang bakalan cocok di kulit kering, aku membayangkan sunscreen-nya akan terasa moisturizing. Yang ternyata, bener!

Bahkan rasa lembapnya lebih dari ekspektasiku. Selama pakai sunscreen ini aku merasa lebih nyaman kalo nggak usah pakai moisturizer sebelumnya karena rasanya sudah sangat melembapkan.

In terms of moisturizing, menurutku sunscreen ini memang cocok buat kulit kering. Ah iya, ini jauh lebih lembap daripada Wardah Sunscreen Gel.


review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin

Teksturnya mirip susu saat diratakan, warna putih dengan konsistensi yang sedikit kental. Walaupun tertulis ada fragrance di komposisinya, aroma dari sunscreen ini netral sih. Nggak ada wangi segar atau manis, cuma wangi khas krim aja. Nggak overpowering kok.
Formulanya nggak waterproof dan akan luntur saat terbilas air. Plus-nya, wudhu-friendly. Minus-nya, kurang cocok buat dipakai berenang atau aktivitas lain yang ada di dekat air.


review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin

Sekarang produknya sudah habis. Selama menggunakan produknya menurutku dia berhasil melindungi kulit dan nggak bikin kulitku gosong kena matahari.

Loreal pakai sunscreen filters generasi baru yang lebih photo­-stable dan berspektrum luas sehingga bisa menlindungi dari UVA sekaligus UVB dengan Tinosorb S dan proteksi tinggi terhadap UV A dengan Uvinul-A Plus.

Selain itu juga ada chemical UV filters eksklusif milik Loreal Group, Mexoryl SX (Terephthalylidene Dicamphor Sulfonic Acid) dan Mexoryl XL (Drometrizole Trisiloxane).


review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin

It glides smoothly, dengan catatan harus segera diratakan sesaat setelah nempel di kulit. Soalnya kalo dibiarkan agak lama malah jadi seret dan akhirnya ninggalin white-streak.

Supaya hasilnya bagus, saat mengaplikasikan sebaiknya ditotol lalu diratakan per bagian kulit, bukan langsung dioles semua ke wajah lalu baru diratakan. Well, dengan cara ini juga maka lapisan sunscreen-nya akan lebih cepat kering/ngeset di kulit.

review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin

Kalo skintone-mu lebih gelap dari light-medium, siap-siap aja sama whitecast-nya. Karena ternyata sunscreen Loreal ini ninggalin whitecast yang kelihatan jelas lebih putih dari warna kulit asliku. 

Semakin lama warnanya berubah jadi kayak abu-abu gitu, yang mana bikin wajahku kelihatan super kusam. Nggak sesuai sama klaimnya nih hahaha.

Dugaanku itu karena ada kandungan Titanium Dioxide yang merupakan salah satu physical sunscreen yang terkenal jadi penyebab whitecast di kulit.

Still, hasilnya bisa berbeda di skintone lain yang lebih cerah dari aku. Belum tentu sama juga kan. Keep in mind aja, produknya mungkin menyebabkan whitecast.

review-loreal-uv-perfect-advanced-uv-protection-transparent-spf50-southskin

Di sisi lain, nggak pedih di mata dan lapisan sunscreen-nya nggak pernah pilling. Sentuhan akhir dewy-finish dari sunscreen ini bikin wajahku kelihatan lebih glowing, tapi nggak terasa oily saat disentuh.

Menurutku glowing-nya berlebihan, aku kurang suka. Untungnya, masih bisa diakali dengan mengaplikasikan bedak tabur di atasnya.

Awalnya sih enak-enak aja dan nyaman dipakai. Tapi setelah lewat tiga jam, wajahku berubah jadi berminyak terutama di bagian hidung dan pipi.

Apalagi kalo berkeringat, waduh, penampakan wajahku jadi makin nggak karuan. Berasa kayak nggak cuci muka berhari-hari, greasy, berminyak dan kusam :(

Walau dia nggak bikin aku breakout, aku nggak akan repurchase ini. Mungkin lain kali akan coba varian lainnya (belum kapok haha). Enaknya coba varian yang mana dulu ya?


Where to buy? Sociolla / Market Place
Price? Rp. 99.000

5 comments:

  1. Aku punya loreal ini tapi yang ungu dan aku suka sih sama yang ungu itu

    ReplyDelete
    Replies
    1. eh aku baru tau kalo ada varian warna ungu juga mbak. aku cari tau dulu deh hehe.

      Delete
  2. Wahhh untung baca review-nya dulu nih, jd urung mau beli😥 btw kaka udh cobain blm yg biore aqua rich? Kyaknya menarik banget sih, aku pengen cobain tp masih ragu2 😂

    ReplyDelete
    Replies
    1. pernah coba tapi varian lama dan kurang cocok. belum ada rencana untuk coba lagi sih :"D

      Delete
  3. Kebetulan nemu review ini. Makasih Mbaa :)
    Awalnya kepincut mau beli tp setelah baca ini jadi mikir2 hehe soalnya wajahku gampang berminyak

    ReplyDelete

Terima kasih sudah mampir! Komentarmu akan segera aku balas. Semua komentar dalam moderasi dan akan disetujui asalkan tidak berisi link/spam/promosi dan bukan akun anonim :-)

Powered by Blogger.
COPYRIGHT © 2020 ICHA AMALIA - SOUTH-SKIN.COM | THEME BY RUMAH ES