19 March 2019

Rebrew The Daily Grind Hair Body Wash Review

review-rebrew-the-daily-grind-hair-body-wash

Kemarin aku sudah cerita tentang sunscreen dari kopi. Nah sekarang aku mau cerita produk lainnya nih. Sama-sama berbahan kopi juga tapi ini body care, The Daily Grind Hair Body Wash namanya.


Well, sama seperti sunscreen-nya, ini juga jadi kali pertama aku coba produk perawatan tubuh yang berasal dari kopi. Pas produknya datang aku ngebayangin wangi kopinya yang bakal nempel di kulitku all day long haha.

ReBrew punya konsep from coffee waste to coffee self-care. Brand lokal yang satu ini mengolah kembali ampas kopi untuk dijadikan produk baru yang punya manfaat lain. Nggak hanya skincare aja tapi mereka juga mengeluarkan line body care, seperti hair & body wash, all purpose butter dan multi-purpose oil.

-
disclosure:
produk ini dikirimkan oleh Rebrew untuk dicoba dan diulas. however, ulasan yang tertulis di sini adalah murni pendapat saya pribadi.

-

product-info-review-rebrew-the-daily-grind-hair-body-wash

Produk ini punya fungsi ganda yang bisa digunakan sebagai sabun sekaligus sampo. Ada kandungan ekstrak kopi untuk membersihkan kulit dan Vitamin B5 untuk membantu memperbaiki kilau rambut sekaligus mengurangi rambut rontok. Katanya nih, it will keep your hair as fresh as brewed coffee in the morning.

Kemasannya berupa botol plastik berwarna gelap dengan tutup flip top yang terbuat dari plastik dengan lapisan kayu. Seluruh badan botolnya dilapisi plastik vacuum sebagai segel. Setiap botolnya berisi 100 ml dengan PAO 12 bulan.

tutup-review-rebrew-the-daily-grind-hair-body-wash

INGREDIENTS:
Aqua, Cocamidopropyl Betaine, Glycerin, Coconut Diethanolamide, Ceteareth-20, Coffea Arabica (Coffee) Extract, D-Panthenol, Hibiscus Tiliaceus (Hibiscus Extract), Aloe Barbadensis (Aloe Vera) Extract, Coffee Flavour Oil, Phenoxyethanol, Citric Acid.

Berbeda dengan sunscreen-nya yang punya aroma mild, hair & body wash ini sebaliknya. Aromanya cenderung lebih kuat dan lebih manis. Aku pribadi punya preferensi berbeda soal aroma di skincare dan body care. Untuk skincare aku lebih suka yang mild tapi untuk body care aku justeru lebih suka yang strong. Jadi aku suka banget aromanya ini.

botol-rebrew-the-daily-grind-hair-body-wash

Produknya berupa liquid yang cair banget hampir seperti air. Warnanya khas kopi, cokelat tua yang nggak pekat. Melihat konsistensi produk yang cair gini, isi 100 ml rasanya sedikit. Berasa bakal cepet habis haha.

Busanya sendiri normal. Kalo suka sama sabun yang kaya busa, lebih baik pakai dengan shower puff supaya busanya lebih melimpah. Soalnya kalo dibusakan pakai tangan, hasilnya nggak begitu banyak. Waktu aku pakai untuk keramas busanya sama aja sih kayak sampo pada umumnya.

Klaimnya bersihnya terasa. Di dalamnya ada Cocamidopropyl Betaine sebagai surfactant. Plus-nya, setelah dibilas di kulit nggak terasa licin, nggak bikin kesat dan nggak kering.

texture-rebrew-the-daily-grind-hair-body-wash

Klaimnya untuk kilau rambut dan megurangi rambut rontok nggak begitu terlihat – at least for me. Efek halusnya ada walau nggak dominan dan nggak tahan lama. Di hari aku keramas rambut masih terasa halus. Tapi besoknya balik lagi ke kondisi semula.

Jujur, aku nggak berharap banyak buat efeknya ke rambut. Soalnya aku punya tipikal rambut singa yang nggak bisa jinak hanya dengan pakai sampo aja. Biasanya harus dibantu dengan kondisioner juga. Di lain sisi, kalo kamu punya rambut yang mudah diatur, aku rasa sampo ini bisa jadi opsi buat bersihkan rambutmu.



Selama proses mandi dan keramas aroma kopinya masih tercium tapi setelah dibilas sebagian besar aromanya hilang. Setelah mandi aroma kopi di badanku bertahan hingga 1,5 jam. Sedangkan setelah keramas dan rambut kering, aromanya bisa bertahan sepanjang hari. Walau besoknya hilang juga.. hehe.

Meskipun aromanya nggak tahan lama, but for the sake of relaxation, ini salah satu produk yang oke buat dicoba. Especially buat kamu yang doyan kopi. Asyik banget kan, mandi dan keramas pakai sesuatu dari kopi. As body wash and shampoo, aku merasa dia nyaman digunakan. Apalagi karena nggak ada residu licin dan nggak bikin kulit kering.

Kalo kamu mau coba aku punya voucher diskon, lho. Kamu bisa dapat potongan 20% untuk semua produk di Official Shopee ReBrew pakai kode KOHVHBBV. Voucher ini hanya berlaku hingga 15 April 2019. You better hurry up!



Rating: ★★★☆☆

Where to buy? Rebrew Official Shopee / Website / Instagram
Price? Rp. 98.000 (100 ml)

20 comments:

  1. wah enak nih bisa dua fungsi buat rambut bisa buat kulit bisa juga ya. Saya suka aroma kopi itu unik dan bikin refresh setelah capek seharian.

    ReplyDelete
  2. Aku baru tau banget nih beb ada produk multifungsi bisa buat badan & rambut juga hehehe, aklau scrub atau masker kopi aku sering pake, tapi kalau shampo aroma kopi gmn rasanya ya hehehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku pernah juga tuh pakai scrub kopi dari kopi asli hehe

      Delete
  3. Penasaran banget sama yang 2in1 nya, terus packaging nya lucu ka😍

    ReplyDelete
  4. Pas sekali. Aku udah lama penasaran sama rebrew ini karena mengangkat tema kopi. Menurut aku konsepnya oke punya mengangkat ampas kopi jadi skincare. Apalagi kopi emang berkhasiat ya cha.

    ReplyDelete
    Replies
    1. utamanya berkhasiat nambah semangat buat bikin draft ya kak 🤣

      Delete
  5. Baru banget denger produk ini, kayanya tertarik buat nyoba sih soalnya kandungan kopi itu bagus bgt buat kulitt❤️

    ReplyDelete
    Replies
    1. kalo sudah cocok sama kandungan kopi, yuk cobain juga yang ini <3

      Delete
  6. Waw ini hair and body..? Praktis banget ya.. kemasannya kecil jadi gampang gitu dibawa kemana2... Dari kopi pula... Bayangin aja udah seger hihihi

    ReplyDelete
  7. waw keren nih produknya bisa buat sabun sama shampoo, apalagi dengan aroma kopinya itu 😍 tapi mungkin sizenya yg kurang besar ya dilihat dari kegunaannya yg bisa buat sabun dan shampoo.

    ReplyDelete
    Replies
    1. ada yang ukuran 200 ml mbak kalo mau nyetok biar lebih awet hehe

      Delete
  8. Produk ini aku suka banget huhu, wangi kopinya bikin relax pas mandi

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyaa!! apalagi buat mandi sore habis kerja gitu enak banget 😌

      Delete
  9. ihhh wangi kopi yaaa.. ;D. kebayang segernya sih. selama ini aku prnh ke sabun dgn aroma teh ato coklat. blm pernah kopi. penasaran sih, apalagj aku penyuka kopi kalo pagi :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. kalo aku, kopi enak diminum pas malem. terutama pas lagi ngantuk tapi kerjaan masih banyak haha. sabun aroma teh yang kayak gimana tuh? baru tau juga 😆

      Delete
    2. Wow wow wow sbg penikmat kopi aku mupeeeng baca review iniih

      Delete

Terima kasih sudah mampir! Komentarmu akan segera aku balas. Semua komentar dalam moderasi dan akan disetujui asalkan tidak berisi link/spam/promosi dan bukan akun anonim :-)

Powered by Blogger.
COPYRIGHT © 2020 ICHA AMALIA - SOUTH-SKIN.COM | THEME BY RUMAH ES