
Elformula Advanced Timeless Eye Essential Cream
Aku pernah nemu eye cream yang punya aplikator, tapi baru ini aja yang aplikatornya otomatis. Nggak salah baca kok, aplikator di eye creamnya Elformula ini bisa getar sendiri. Asik banget, kan? 😆
Ini tuh produk terbaru dari Elformula yang launching akhir bulan Agustus lalu. Aku langsung cobain pas rilis itu. Penasaran banget soalnya!

Dengan
key ingrendients berupa niacinamide guna mencerahkan kulit, peptides sebagai
anti-aging, dan probiotic guna melembapkan kulit, eye cream ini diklaim dapat
mengencangkan, mencerahkan, melembapkan serta menghaluskan kulit area mata.
Apalagi
dibuat dengan formulasi tanpa alkohol dan bebas parfum, kayaknya eye cream ini
akan lebih gentle dan minim iritasi saat digunakan di area sekitar mata yang
biasanya cenderung lebih sensitif.
Ingredients Elformula Advanced Timeless Eye Essential Cream:
Water,
Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Cyclopentasiloxane, Butanediol,
Cetearyl Alcohol, Niacinamide, Betaine, Squalane, Hydrogenated Polydecene,
Polysorbate 60, C20-22 Alkyl Phosphate, Laureth-3, Laureth-25,
Stearoxymethicone/Dimethicone Copolymer, Glycerin, C20-22 Alcohols, Cetearyl
Glucoside, 1,2-Propylene Glutamine, 1,2-Hexanediol, Arginine, Carbomer,
4-Hydroxyacetophenone, Tocopheryl Acetate, Acetyl Hexapeptide-8, Palmitoyl
Tetrapeptide-7, Palmitoyl Tripeptide-1, Dipeptide Diaminobutyroyl Benzylamide
Diacetate, Schizophyllan, Ceramide Np, Hydrolyzed Collagen, Kohhii Ekisu,
Lactobacillus/Soy Milk Ferment Filtrate, Avena Sativa (Oat) Kernel Extract,
Sodium Hyaluronate, Euglena Gracilis, Polysaccharide, Inulin Lauryl Carbamate,
Sodium Dilauramidoglutamide Lysine, Dimethicone, Glucose, Cyclodextrin,
Hydrogenated Lecithin, Sucrose Polystearate, Polyglyceryl-10 Decastearate,
Polysorbate 20, Sodium Lactate, Disodium EDTA, Caprylhydroxamic Acid, Glyceryl
Caprylate, Ethylhexylglycerin, Pentylene Glycol, Phenoxyethanol.

Produk
ini datang dengan box bersegel. Informasi basicnya sudah ada dalam bahasa
Inggris jadi nggak perlu khawatir akan bingung. Deskripsi, komposisi, dan cara
pakainya sudah ditulis lengkap kok 👌🏻
Sedangkan
packaging dari eye creamnya sendiri berupa tube plastik yang squueze-able alias
nggak kaku dan gampang ditekan. Ngeluarin isi produknya jadi gampang.

Terus
di bagian kepala tube ada aplikatornya (electric massenger) yang dilengkapi
touch sensor yang bisa bergetar otomatis saat bersentuhan dengan kulit.
Aplikator
electric massagernya ini kan terbagi atas 2 bagian: leher dan kepala. Aku cuma
perlu megang bagian leher dengan jari dan biarkan bagian kepala menyentuh kulit
secara bersamaan, lalu aplikatornya akan mulai bergetar. Kalo mau udahan,
tinggal jauhkan aja dari kulit. Nanti bakal berhenti sendiri.

Bener-bener
nggak perlu ngeratain pakai jari lagi. Lebih praktis dan higienis kan jadinya?
Teksturnya
nggak begitu creamy, tapi lebih mirip kayak primer. Gel putih yang feelsnya
silicone banget. Eye cream ini nggak pilling (menggumpal) saat ditimpa produk lain, termasuk
saat pakai sunscreen dan cushion.

Yang
aku suka, eye cream ini terasa licin. Jadi pas gliding aplikatornya nggak seret
gitu. Secara nggak langsung, ini meminimalisir kerutan juga.
Walau
begitu, nyerapnya cepet lho dan nggak beraroma apa-apa. Nggak bikin mata pedih
deh.
Efeknya yang bikin kulit area mata jadi lebih lembap dan plump, langsung aku rasakan sejak pemakaian pertama. Tiap pakai eye cream Elformula, makeup di area mata kelihatan lebih nempel dan halus aja gitu. Bisa sekaligus berfungsi sebagai base makeup nih!
Saat
aplikatornya mulai bergetar, rasanya tuh kayak lagi dipijit. Nggak sakit sama
sekali kok. Yang ada, malah bikin relax!

Aku
pakai rutin pagi dan malam. Pemakaiannya dengan gerakan satu arah ke arah luar
mata (menuju ekor mata/pelipis). Bukan back and forth bolak balik supaya efek
kencangnya lebih terasa.
Getaran
yang dihasilkan cenderung ringan, pelan, dan tanpa sengatan. Makanya nggak
perlu khawatir akan terasa sakit yah!
Selain
ngasih efek relaxing, si electric massager ini juga berfungsi untuk membantu
penyerapan eye cream supaya lebih maksimal. Sehingga result yang diberikan juga
akan lebih bagus.
Sejauh
ini aku belum nemuin minus di produk ini. Pelan-pelan aku mulai melihat ada perubahan
di kulit sekitar mataku.

Di
pemakaian minggu ke-2, selain melembapkan, area kulit yang tadinya gelap
sekarang jadi sedikit lebih cerah. Bikin mataku kelihatan lebih fresh kan?
Nggak kayak orang yang habis begadang seminggu 🤣
So
far aku suka sekali!! Harapanku sih, setelah dipakai sebulan nanti efeknya akan
lebih bagus lagi.
Soalnya
kalo dilihat dari pengalamanku, produk eye care kek gini tuh minimal butuh 4-5
minggu supaya efeknya signifikan. Jadi memang perlu waktu dan kesabaran hehe.
Btw,
untuk produk ini Elformula berani kasih jaminan uang kembali 100% jika dalam 30
hari nggak ada perubahan! Mana harganya terjangkau pula, sekitar 100 ribuan
aja. Jadi yaa menurutku nggak alasan untuk nggak cobain produknya.
Gimana,
sudah kepikiran kalian mau beli ini kapan? 😂

ini menarik banget, jadi pengen coba🥺
ReplyDeletesuka banget sama produk yang punya inovasi gini, bikin makin gampang applynya nggak perlu pakai jari lagi :D
ReplyDeleteSelalu suka deh eye cream yang ada aplikator besinya! Jadi relax gitu area bawah mata selain produknya ngasih manfaat sendiri.
ReplyDeleteRacun deh kaaa soalnya yg Eny punya ada aplikator tapi g Geyer gitu harganya juga terjangkau yaa
ReplyDeleteRacun kaa icha aku lagi nyari banget eye cream karna sering begadang 😭jadi kendur gitu area bawah mata
ReplyDelete