07 July 2018

Emeron Nutritive Shampoo Soft & Smooth Review

review-emeron-nutritive-shampoo-soft-smooth

Seberapa sering kamu mencuci rambutmu? Aktivitasku yang sering berada di luar ruangan dan kena panas matahari membuat kulit kepalaku jadi lebih mudah berminyak. Aku harus keramas rutin setiap dua hari sekali. Aku pribadi punya masalah dengan rambut yang kering, kasar dan susah diatur. Kebayang kan gimana penampakan rambut yang super kering pas bangun pagi? Persis kayak rambut singa, berantakan nggak karuan.

Bulan lalu aku coba produk sampo baru. Aku tertarik beli karena sempat baca review dari beberapa blogger dan katanya sampo ini cukup bagus. Kebetulan juga waktu lihat di supermarket lagi diskon sampai setengah harga hehe.

Kalo hasil di rambut orang lain bagus, apa hasil di rambutku akan bagus juga? Baca reviewnya yuk! :^)

review-emeron-nutritive-shampoo-soft-smooth

 PRODUCT DESCRIPTION
Kalo aku baca, tulisan yang ada di bagian belakang kemasannya nggak kelihatan seperti deskripsi produk. Tapi intinya tulisan itu menyebutkan bahwa produk ini bisa mengatasi masalah rambut kusam dan kasar. Emeron Nutritive Shampoo akan membantu menutrisi rambut dari akarnya. Terdapat kandungan Active Provit Amino dan Sunflower dengan klaim yang bisa membuat rambut terasa halus dan mudah diatur.

review-emeron-nutritive-shampoo-soft-smooth

 PACKAGING
Kemasannya berupa botol plastik berwarna merah muda. Menurutku nggak ada yang spesial, sama saja seperti botol sampo pada umumnya. Tutup botol berupa flip top yang mudah di buka-tutup. Kepala tutupnya bisa dilepas sehingga memungkinkan untuk diisi ulang. Kepala tutupnya ini gampang dilepas tapi juga cukup rapat untuk mencegah sampo supaya nggak tumpah.

review-emeron-nutritive-shampoo-soft-smooth

Badan kemasannya polos banget, nggak ada hiasan khusus. Body botol secara keseluruhan berwarna senada, di bagian depannya terdapat nama brand, nama produk dengan gambar perempuan berambut hitam panjang dan bunga matahari. Pada bagian belakang terdapat deskripsi singkat produk, cara pakai, komposisi dan keterangan produksi. Tanggal kadaluarsa juga bisa ditemukan disini.

review-emeron-nutritive-shampoo-soft-smooth

 INGREDIENTS
Produk ini punya kandungan Sodium Laureth Sulfate (SLES) dan Sodium Lauryl Sulfate (SLS) sebagai bahan utama. Kedua bahan tersebut berguna sebagai pembentuk busa (foaming) selain itu juga berguna sebagai surfactant untuk membersihkan kotoran (cleansing). Sedangkan kandungan unggulan berupa sunflower extract ada di deretan akhir komposisi produk.

Komposisi:
Water, Sodium Laureth Sulfate, Sodium Lauryl Sulfate, Dimethicone, Glycol Distearate, Cocamidopropyl Betaine, Fragrance, Hexylene Glycol, Sodium Benzoate, Guar Hydroxypropyltrimonium Chloride, TEA-Dodecylbenzenesulfonate, Panthenol, Panthenyl Ethyl Ether, Citric Acid, Tetrasodium EDTA, Niacinamide, Tocopheryl Acetate (E-Vit)*, Pyridoxine HCl, Sodium Ascorbyl Phosphate, Tocopheryl Acetate (Vitamin E), Sodium PCA, Sodium Lactate, Arginine, Aspartic Acid, PCA, Alanine, Serine, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Extract, Methylchloroisothiazolinone, Methylisothiazolinone, 2-Bromo-2-Nitropropane-1,3-Diol, Propylene Glycol, Cocamide DEA.

 THE PERFORMANCE
Tekstur samponya sama kayak sampo pada umumnya. Samponya berwarna putih susu dengan aroma parfum yang cenderung manis. Menurutku aromanya enak tapi wanginya nggak begitu kuat. Saat dibusakan sampo ini menghasikan buih yang banyak. Kalo dilihat lagi pada komposisinya memang ada kandungan SLES dan SLS dan keduanya menjadi bahan dengan urutan kedua dan ketiga setelah air.

review-emeron-nutritive-shampoo-soft-smooth

Saat diusapkan ke kulit kepala dan rambut bagian atas akan terasa agak licin, tapi setelah dibilas efek licinnya akan hilang. Kulit kepala akan terasa lebih bersih dan bebas minyak sedangkan rambut bagian tengah hingga ujung terasa agak kasar. Dari awal aku sudah ngira kalo parfumnya nggak akan begitu nempel ke rambut. Ternyata bener, aroma wangi samponya sebagian besar hilang begitu busanya terbilas :-(

 MY THOUGHTS
Setelah dibilas memang rambut terasa agak kasar tapi saat rambut sudah kering, helaian rambutnya akan terasa lebih halus. Rambut juga akan lebih mudah diatur. Klaim yang disebutkan terbukti semua. Rambutku yang kasar dan mengembang kayak singa bisa jadi lebih halus dan gampang diatur walaupun tanpa pemakaian conditioner. Sayangnya wanginya nggak menempel dan nggak tahan lama. mungkin perlu dibantu conditioner kali ya supaya rambutnya jadi lebih wangi.

Aku pribadi nggak mengira kalo sampo ini bisa mengerjakan tugasnya dengan baik. Awalnya underestimate banget gara-gara lihat bentuk packaging yang nggak menarik dan harganya yang termasuk murah dibandingkan sampo lainnya. Ternyata hasil yang dikasih Emeron Nutritive Shampoo ini bagus. Next time aku akan coba pakai conditioner dan hair vitaminnya. Kalo sudah tau bagus gini ekspetasiku jadi lebih tinggi, semoga beneran bisa bikin rambut jadi lebih sehat, bersih dan halus ^^


Rating: ★★★☆☆

Where to buy? Minimarket / Supermarket / Online
Price? Rp. 14.000 (170 ml)

18 comments:

  1. sekarang banyak banget merk dan jenis shampoo ya, sampe aku kadang ganti2 buat nyobain semuanya hahahaa #kbbvmember

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak banyak banget, sampai bingung juga harus pilih yang mana haha

      Delete
  2. Hallo ka, pengen tanya dong, bolehkah? Kalau shampoo emeron yang buat rambut rontok yang packagingnya warna apa ya ka? soalnya aku penasaran, kata kaka shampo ini bekerja sesuai klaimnya, jadi penasaran pengen coba yang buat rambut rontoknya #kbbvmember

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setauku sampo ini punya beberapa varian dan warna botolnya beda-beda. Tapi aku nggak hafal apa aja. Biasanya sih pasti ada yang buat rambut rontok.

      Delete
  3. Boleh nih besok dicoba abis sampo yang sekarang habis. Kebetulan belom nemu sampo yang klik di hati wkwk..
    #kbbvmember

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silakan coba, samponya murah pula nggak rugi deh kalo nyobain hehe

      Delete
  4. Harganya terjangkau ya , kalau buat rambut berwarna bisa ga ya ? #kbbvmember

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa cari tau dulu variannya apa aja dan lihat fungsinya. Aku sih nggak hafal semua haha

      Delete
  5. wanginya lumayan kuat kalo menurut aku, di aq awet lho wanginya sampe bingung wkwkwk #kbbvmember

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah iya kah? Aku pakainya kurang banyak kali ya haha

      Delete
  6. Harganya terjangkau tapi belum sempet nyobain haha
    #kbbvmember

    ReplyDelete
  7. salah fokus sama warna kemasannya yang menarik hehe, tapi ku belum pernah coba emeron.. jadi penasaran.. #kbbvmember

    ReplyDelete
    Replies
    1. Warna pink somehow kelihatan menarik banget ya? :^D

      Delete
  8. Samaa.. aku jg nyoba varian smooth ini.. works well on my hair.. kaya nya klo mau wangi nya lebih keluar hrs sama conditioner deh say.. aku pake conditioner nya dan wangi nya cukup tahan lama ;) #kbbvmember

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya aku juga ada rencana buat beli conditioner-nya biar makin awet waginya~

      Delete
  9. Ini sepertinya lg hype bgt yah? Aku lg sering nemuin temen-temen blogger pada mengulas shampoo ini. Anyway, aku sendiri jg suka pakai Emeron shampoo terutama yg varian anti ketombe krn kulit kepala aku berminyak, jd gampang ketombean! Nice review, sista! #KBBVmember

    - Fia

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bulan lalu pas puasaan deh kayaknya, Emeron lagi ngadain lomba makanya banyak yang ngereview. Ternyata samponya bagus juga ^^

      Delete

Terima kasih sudah mampir! Komentarmu akan segera aku balas. Semua komentar dalam moderasi dan akan disetujui asalkan tidak berisi link/spam/promosi dan bukan akun anonim :-)

Powered by Blogger.
COPYRIGHT © 2020 ICHA AMALIA - SOUTH-SKIN.COM | THEME BY RUMAH ES