10 January 2020

Gizi Beauty Mask Review

review-gizi-beauty-mask

Gizi Beauty Mask (All Variant)

Aku cocok sama night cream buatan Gizi Indonesia. Aku inget rasanya saat pakai itu kulitku terasa lebih kencang. Makanya aku mau coba produk lain juga, salah satunya masker ini – Gizi Beauty Mask. Ada empat varian dan aku beli semuanya. Supaya bisa membandingkan apa bedanya dan mana varian yang lebih cocok untuk kulitku.


Keempat variannya diklaim dapat membantu membersihkan dan mengangkat sel kulit mati, serta membantu merawat kekencangan dan elastisitas kulit.

Rice                 : brightening, tighten pores, smoothing
Cucumber        : hydrating, refreshing, soothing
Bengkoang      : brightening, refreshing
Seaweed          : moisturizing, refining, nourish skin elasticity


review-gizi-beauty-mask

INGREDIENTS:
Rice
Aqua, Eucheuma Spinosum Extract, Kaolin, Aloe Barbadensis (Aloe Barbadensis Gel), Oryza Sativa Bran Water, PVP, Bentonite, Glycerin, Titanium Dioxide, Propylene Glycol, Butylene Glycol, Polyacrylate-13, Polysorbate 20, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Phenoxyethanol, Polyisobutene, Xanthan Gum, Tocopheryl Acetate, Sodium Benzoate, Sodium Laureth Sulfate, Disodium EDTA, Phenyl Trimethicone, BHT, Fragrance.

Cucumber
Aqua, Eucheuma Spinosum Extract, Kaolin, Aloe Barbadensis (Aloe Barbadensis Gel), PVP, Bentonite, Glycerin, Titanium Dioxide, Propylene Glycol, Butylene Glycol, Polyacrylate-13, Polysorbate 20, Cucumis Sativus Extract, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Phenoxyethanol, Polyisobutene, Xanthan Gum, Tocopheryl Acetate, Sodium Benzoate, Sodium Laureth Sulfate, Disodium EDTA, Phenyl Trimethicone, BHT, Fragrance.

review-gizi-beauty-mask

Bengkoang
Aqua, Eucheuma Spinosum Extract, Kaolin, Aloe Barbadensis (Aloe Barbadensis Gel), PVP, Bentonite, Glycerin, Titanium Dioxide, Propylene Glycol, Butylene Glycol, Polyacrylate-13, Polysorbate 20, Pachyrrihizus Erosus Root Extract, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Phenoxyethanol, Polyisobutene, Xanthan Gum, Tocopheryl Acetate, Sodium Benzoate, Sodium Laureth Sulfate, Disodium EDTA, Phenyl Trimethicone, BHT, Fragrance.

Seaweed
Aqua, Eucheuma Spinosum Extract, Kaolin, Aloe Barbadensis (Aloe Barbadensis Gel), PVP, Bentonite, Glycerin, Titanium Dioxide, Propylene Glycol, Butylene Glycol, Polyacrylate-13, Polysorbate 20, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Phenoxyethanol, Polyisobutene, Xanthan Gum, Tocopheryl Acetate, Sodium Benzoate, Sodium Laureth Sulfate, Disodium EDTA, Phenyl Trimethicone, BHT, Fragrance.

Awalnya aku kira masker ini bentuknya bubuk karena dikemas dalam sachet plastik, tapi ternyata bentuknya pasta. Agak kurang pas gitu, ya? Apalagi dilihat dari isinya yang 8 ml, masker ini jelas nggak habis dalam sekali pemakaian.

review-gizi-beauty-mask
review-gizi-beauty-mask

Masker pasta dalam sachet menurutku lebih merepotkan untuk disimpan. Walau di sisi lain, karena ukurannya yang lebih kecil menjadikan dia lebih travel-friendly dibanding kemasan tube. Eh tapi ya, tetap aja ngerepotin sih haha.

review-gizi-beauty-mask

Keempatnya nggak mempunyai perbedaan siginifikan dari segi tekstur dan aroma. Aromanya punya kesan yang kurang alami, cenderung artifical, mirip aroma susu. Lingering tapi masih bisa ditoleransi.

Pastanya lembut berwarna putih tanpa scrub. Hampir semuanya sama kecuali varian Bengkoang yang sedikit lebih padat dari lainnya. Hence, varian Bengkoang jadi lebih susah dipulas dengan kuas. Tapi bisa dipulas dengan jari kok.


review-gizi-beauty-mask

Sebenernya satu sachet masker bisa untuk dua kali pemakaian, tapi karena aku nggak mau repot anaknya (males nyimpennya, sis) jadi langsung aku habiskan semua. Aku pakai sisanya ke leher dan ke kaki haha.

Pada petunjuk pemakaiannya bilang bahwa harus menunggu maskernya mengering dulu selama 10-15 menit sebelum dibilas. Tapi masker ini termasuk lama keringnya. Bahkan setelah 10 menit pun penampakan maskernya masih sama kayak awal aplikasi.

Walau begitu, nggak ada satupun varian yang bikin mataku pedih selama aplikasinya. Jadi nyaman-nyaman aja waktu dipakai walau harus nunggu lebih dari 10 menit supaya kering.

review-gizi-beauty-mask

Waktu dibilas ternyata maskernya agak susah dibersihkan. Aku perlu menggosok lebih keras sambil diberi tekanan supaya maskernya luruh. Oh ya, disclaimer, aku selalu bersihkan masker (wash-off type) apapun dengan air suhu normal. Mungkin jika dibersihkan dengan air hangat rasanya akan berbeda.

Semua masker Gizi Indonesia ini nggak bikin kulitku kering walau di sisi lain juga nggak moisturizing. Efek yang paling terasa kulitku jadi lebih bersih dan permukaannya lebih halus. Mungkin ini berkat Kaolin dan Bentonite yang dapat menyerap sebum sehingga mengurangi minyak yang menyumbat pori-pori. Therefore, pori-pori pun terlihat lebih kecil.



Selain itu, varian Bengkoang dan Rice bisa membuat kulitku terlihat lebih cerah. Kalo dibandingkan nih, efek cerah dari varian Bengkoang lebih signifikan daripada Rice. Ini berkat kandungan Pachyrrihizus Erosus Root Extract yang memang dikenal bisa mencerahkan kulit.

Dari segi harga masker ini sangat terjangkau dan aku yakin anak sekolahan pun bisa beli. Tapi ini bukan pilihan masker paling baik. Soalnya ada masker lokal lain dengan harga di bawah 10 ribu yang performanya jauh lebih bagus dibanding ini. Kayak Mustika Ratu Masker Bengkoang, misalnya.

review-gizi-beauty-mask

Overall, aku paling suka sama varian Rice karena performanya cukup seimbang – teksturnya gampang dipulas dan efeknya bagus.

Still, maskernya yang susah dibilas juga jadi bahan pertimbangan buat aku untuk beli lagi atau nggak. Soalnya repot juga ya kalo harus dibilas pakai air hangat. Apalagi buat aku yang di rumah nggak pakai pemanas air ^^;;


Where to buy? Gizi Indonesia Official Shopee
Price? Rp. 4.500

22 comments:

  1. baru tau dong aku kalo gizi ada face masknya ? ini produk baru kah ?
    Auto check out di shopee deh

    ReplyDelete
  2. Baru kali ini kayaknya aku baca ingredients masker ada SLS nya( atau aku yang kudet). Tapi bener aku kalo masker sachetan ini suka lupaaa pake lagi alhasil kebuang aja. Lebih enak bentuk tube.

    ReplyDelete
    Replies
    1. di masker wardah seingatku juga ada sls-nya kak

      Delete
  3. Selalu pengen coba masker2 gini tapi sayangnya lebih banyak ga cocok ama ingredients nya nih huhu

    ReplyDelete
  4. untungnya bukan bubuk, soalnya aku males nyampur sama air gitu.
    aku tertarik mau nyari yg bengkoang ah :)

    ReplyDelete
  5. Kalau tekstur kayak gini memang gampang buat dibaurkan. Bentonite clay memang salah satu komposisi kesukaanku kalau buat masker. Variannya menarik,lumayan banyak dan bagus-bagus.

    ReplyDelete
  6. Aku pernahnya pakai varian cucumber sama bengkoang. Tp emang kalau dibilas pakai air hangat jadi lebih mudah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. akunya mager banget buat bikin air hangat hanya untuk mengapus masker ini 🤣

      Delete
  7. tekstur dalam bentuk pasta sebenernya memudahkan ya. sayang ga dikemas di tube. sangat terjangkau ya dari harga dan hasil.

    ReplyDelete
    Replies
    1. semoga di masa depan mereka mengubah bentuk kemasannya yaa

      Delete
  8. aku baru baca kalo ada masker seaweed😍 biasanya cuma tau yang basic kayak bengkoang hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. mungkin karena gizi bahan unggulannya seaweed. mereka punya produk lain yang juga mengandung rumput laut.

      Delete
  9. Aku baru tau ada masker yang kaya gini, jadi tertarik sama yanh bengkoang heheh

    ReplyDelete
  10. wahh.. kirain cuma aku doang yang belum tau brand masker ini.. penasaran sama masker ini jadinya...

    ReplyDelete
    Replies
    1. produknya nggak cuma masker lho, ada pelembap juga~

      Delete
  11. Murah bangettt, kemasannya juga lucu. Nggak keliatan banget kalau murah. Sayangnya offline disini nggak ada

    ReplyDelete
    Replies
    1. emang agak susah dicari di toko offline. langsung beli di shopeenya gizi aja.

      Delete

Terima kasih sudah mampir! Komentarmu akan segera aku balas. Semua komentar dalam moderasi dan akan disetujui asalkan tidak berisi link/spam/promosi dan bukan akun anonim :-)

Powered by Blogger.
COPYRIGHT © 2020 ICHA AMALIA - SOUTH-SKIN.COM | THEME BY RUMAH ES